Cari Berita/Artikel :

Ragam Nusantara : Mata Tertuju pada Selat Karimata

Ragam Nusantara : Mata Tertuju pada Selat Karimata
MBA_Line- Kementerian Koordinator (Kemenko) Bidang Kemaritiman RI fokus menggalakkan acara untuk menguatkan maritim Indonesia. Salah satunya dengan Sail Selat Karimata 2016. Daerah pertama yang dituju ialah Kota Jambi dengan Seminar Nasional Sail Selat Karimata 2016.

Sekretaris Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman Asep D. Muhammad menerangkan, selain menguatkan bidang maritim, Sail Selat Karimata ini juga bertujuan menumbuhkan pusat ekonomi di daerah.

"Kita ingin menumbuhkan pusat-pusat pertumbuhan ekonomi daerah yang terkait dengan poros maritim," kata Asep di lansir dari metronews.com, Rabu (24/8/2016).

Sail Selat Karimata akan dilaksanakan di empat provinsi yang berbatasan langsung dengan Selat Karimata. Setelah Jambi, kunjungan akan dilaksanakan ke Kayong Utata Kalimantan Barat, Bangka Belitung, dan terakhir Kepulauan Riau.

"Empat daerah ini juga didorong untuk mengembangkan pariwisatanya. Kan target kita 20 juta wisatawan sampai akhir 2019," terang Asep.

Sementara itu, Wakil Gubernur Jambi Fachrori Umar mengaku siap menyukseskan Sail Selat Karimata 2016. Kesiapannya dilihat dari pertemuan Gubernur se-Sumatera yang telah dilakukan beberapa waktu lalu. Fachrori menegaskan siap menguatkan poros martim dari Jambi melalui sektor pariwisata di Jambi.

"Kita mau mengembangkan wisata di Kerinci juga. Kita juga mau kalau tempat wisata itu tidak hanya tempat bersejarah. Tapi juga bisa sawah kita jadikan pariwisata," Pungkas Fachroni.